Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Agustus 4, 2024

Mengenal Outcome-Based Education

Akronimnya OBE. Kependekan dari Outcome-Based Education. Ini barang baru di dunia pendidikan. Para dosen diminta kenalan dan bisa mempraktikkan OBE. Intinya, OBE itu mengubah paradigma atau cara pandang dalam pembelajaran di kelas-kelas perguruan tinggi. Tadinya, dosen aktif menyampaikan materi, menjadi sumber pengetahuan, dan mahasiswanya pasif saja. Dengan OBE, situasinya diubah. Mahasiswa dituntut aktif belajar dan efek dari pembelajaran itu adalah adanya luaran atau outcome. Tugas dosen cukup menjadi pendamping dan fasilitator pembelajaran. Penerapan OBE dipicu oleh tuntutan dunia kerja dan inovasi kekinian. Pembelajaran terkini basisnya bukan hanya materi yang dikuasai mahasiswa. Tapi, juga luaran hasil pembelajaran harus bisa dibuktikan.  Kebutuhan adanya luaran ini sejalan dengan perkembangan ilmu pengetahuan, teknologi serta kebutuhan dunia kerja. Harus diakui, perkembangan teknologi saat berjalan sangat cepat. Sementara dunia kerja kian kompetitif. Dengan situasi tersebut,...